Pedoman Penulisan Artikel Ilmiah Atau Jurnal

Ketentuan-ketentuan  mengenai  format,  tabel,  gambar,  kutipan,  referensi  dan abstrak atau sinopsis sebagai pedoman minimal untuk penulisan artikel yang akan dimuat pada Jurnal dijelaskan sebagai berikut:

* Format

1.  Artikel sebaiknya diketik dengan spasi satu setengah pada kertas A4 (21 x 297 mm)

2.  Artikel  sebaiknya  tidak  lebih  dari  8000  kata  (dengan  jenis  huruf times  new roman ukuran 12) atau antara 20-30 halaman A4

3.  Marjin atas dan kiri teks 4 cm dan marjin bawah dan kanan teks 3 cm

4.  Halaman  muka  (cover)  setidaknya  menyebutkan  judul  artikel  dan  identitas penulis.

5.  Semua  halaman,  termasuk  tabel,  lampiran  dan  referensi  sebaiknya  diberi nomor urut halaman.

6.  Sistematika penulisan artikel disusun dengan urutan sebagai berikut:

a.  Judul, nama penulis, lembaga
b.  Abstrak dalam bahasa Inggris
c1. Batang tubuh (untuk penerbitan lapangan dan kepustakaan)

1.  Pendahuluan  menguraikan  latar  belakang,  masalah,  tujuan  dan  (jika dianggap perlu) organisasi penulisan artikel
2.  Kerangka pemikiran dan perumusan hipotesis (jika ada)
3.  Metodologi Penelitian
4.  Analisis dan pembahasan
5.  Kesimpulan dan keterbatasan penelitian

c2. Batang tubuh (untuk karya ilmiah populer)

1.  Pendahuluan
2.  Kerangka pemikiran (jika ada)
3.  Pembahasan
4.  Penutup/kesimpulan

d.  Daftar Pustaka

* Tabel dan Gambar

1.  Tabel/gambar  sebaiknya  diletakkan  pada  halaman  tersendiri,  umumnya  di akhir teks.
2.  Setiap  tabel  dan  gambar  diberikan  nomor  urut,  judul  yang  sesuai  dengan  isi
tabel dan gambar, sumber kutipan.

* Kutipan dan Referensi

1.  Kutipan dalam teks sebaiknya ditulis di antara kurung buka dan kurung tutup yang menyebutkan nama akhir penulis, tahun tanpa koma dan nomor halaman jika dipandang perlu.

Contoh:

a.  Satu  sumber  kutipan  dengan  satu  penulis  (Pauling  1997),  jika  disertai  nomor  halaman (Pauling 1997: 110)
b.  Satu sumber kutipan dengan dua penulis (Pauling dan Brown 2001: 199)
c.  Satu sumber kutipan dengan lebih dari dua penulis (Pauling, dkk. 1999: 200)
d.  Dua sumber kutipan dengan penulis yang berbeda (Pauling 1998: 202; Brown 2002: 115)
e.  Dua  sumber  kutipan  dengan  penulis  yang  sama  (Brown  1997a: 111) jika  tahun  publikasi sama (Brown 1997b: 202)
f.  Sumber  kutipan  yang  berasal  dari  pekerjaan  suatu  institusi  sebaiknya  menyebutkan akronim institusi yang bersangkutan (ISEI 2001: 3)

NB: Kutipan langsung  yang panjang (lebih dari empat baris) diketik spasi tunggal
dengan bentuk berinden (indented style).

2.  Setiap  artikel  harus  memuat  daftar  referensi  (hanya  yang  menjadi sumber kutipan) dengan ketentuan penulisan sebagai berikut:

a.  Daftar referensi disusun alfabetik dengan nama penulis atau nama institusi
b.  Susunan setiap referensi mengikuti sistem Harvard:

Buku
Nama  penulis,  Tahun  penerbitan,  Judul  karangan  (miring),
Edisi,  Nama penerbit, Kota penerbit. Tanggal dimuat (hanya untuk sumber elektronik), Alamat website (hanya untuk sumber elektronik)

Jurnal
Nama penulis, Tahun  penerbitan, Judul artikel (diberi tanda kutip), Judul majalah  (miring), Volume,  Nomor  terbitan,  Halaman.  Tanggal  dimuat (hanya  untuk  sumber  elektronik),  Alamat  website  (hanya  untuk  sumber elektronik).

Contoh:

Buku :
O’Connor, D.J., 1957, An Introduction to The Philosophy of Education, Routledge & Kegan Paul, London.

Lebih dari tiga penulis :

Morris,  Alton  C.,    et.al  1964,  College  English,  the  First  Year, Harcourt,  Brace  &  World, Inc, New York.

Majalah/Jurnal :

Meindl, D, 1987, ‘Chips for advanced computing’, Scientific American, vol. 257, no. 4, pp. 54-62.

Website:

University of Tasmania Library, 2003, Management subject guide, University of Tasmania Library,  viewed  10  September  2003, <http://www.utas.edu.au/library/info/subj/management.html&gt;.

* Abstrak atau Sinopsis

Merupakan  gambaran  esensi  isi  keseluruhan  tulisan  secara gamblang,  utuh  dan lengkap dalam satu paragraf berbahasa Inggris. Abstrak disajikan di awal teks dan terdiri  dari  150  s.d.  400  kata.  Abstrak  diikuti  sedikitnya  tiga  kata  kunci
(keywords) untuk memudahkan penyusunan indeks artikel.

Tinggalkan komentar